Pelapis Anti Bocor (Waterproofing) menjadi satu hal yang sangat penting jika atap rumah Anda mengalami kebocoran. Meskipun memang terkadang perbaikan atap rumah yang bocor dirasa mudah, namun tidak ada salahnya jika tetap melakukan usaha untuk mencegah kebocoran dengan waterproofing. Dengan menggunakan waterproofing, atap lebih dapat dicegah dari kebocoran terutama pada area yang sering tergenang air dan menyebabkan atap terkikis atau bahkan berisiko rubuh.
Lalu, bagaimana sih dampak jika atap rumah tidak dilapisi waterproofing? Yuk simak selengkapnya disini!
Kerusakan pada genting rumah
Jika atap rumah Anda tidak dilapisi waterproofing¸ maka kemungkinan genteng rumah Anda akan mengalami kerusakan. Kerusakan genteng rumah tersebut bisa saja disebabkan karena saluran air yang tidak lancar dan tersumbat sehingga menyebabkan adanya genangan air pada atap rumah. Genangan air tersebut nantinya akan menyebabkan kayu pada atap mengalami kelembaban dan berujung pada kebocoran dan kerusakan pada genteng rumah.
Kerusakan pada aksesori atap
Jika rumah Anda menggunakan aksesori atap, maka disaat atap mengalami kebocoran dan tidak dilapisi oleh waterproofing maka akan berdampak pada kerusakan pada aksesori atap itu sendiri. Atap yang bocor tentu akan merembes dan bahkan mengenai aksesoris atap rumah, sehingga waterproofing sangat diperlukan dalam mencegah kerusakan pada aksesori atap tersebut.
Kerusakan pada tembok dan cat dinding
Rembesan air yang masuk kedalam rumah karena atap yang bocor bisa menjadi salah satu dampak dari atap yang tidak dilapisi waterproofing. Jika atap tidak dilapisi waterproofing, maka kebocoran akan menyebabkan cat dinding rusak dan mengelupas, bahkan juga tembok menjadi lembab dan mengalami pelapukan.
Kerusakan pada interior dan furnitur rumah
Atap yang bocor jika dibiarkan terlalu lama maka akan menimbulkan tumbuhnya jamur dan lumut bukan hanya pada dinding, melainkan juga ada furnitur dan interior rumah lainnya. Bahkan, jika jamur dibiarkan sekali tumbuh, maka akan cepat menyebar dan sulit untuk dikendalikan, dan nantinya akan berdampak pada benda lainnya di rumah seperti pakaian hingga karpet.
Gangguan kesehatan
Atap yang bocor dan menyebabkan tumbuhnya jamur baik pada dinding, furnitur, maupun interior rumah akan menyebabkan gangguan kesehatan pada penghuni rumah. Gangguan kesehatan tersebut bisa saja terjadi karena sensitivitas hingga penyakit yang dimiliki penghuni rumah. Namun, jika terdapat indikasi lain yang diakibatkan oleh adanya kelembaban akibat bocornya atap rumah maka akan menyebabkan gangguan kesehatan lain seperti peradangan, rhinitis, hidung tersumbat, dan hingga penyakit asma.
Comments
Load more comments